Official web

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah

Selamat datang kepada peserta didik baru SMA Muhammadiyah 18 Jakarta yang mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang dilaksanakan pada tanggal 13-15 Juni 2022.

kegiatan MPLS Memberikan pembekalan kepada peserta didik baru agar dapat lebih cepat beradaptasi dengan lingkungan sekolah, khususnya kegiatan pembelajaran  dan kesiswaan.

yang didalamnya terdapat berbagai acara kesenian, tari dan olahraga yang ditampilkan oleh Unit Kegiatan Siswa sebagai ajang untuk memperkenalkan dan memperoleh anggota baru.

Mengenal dan memahami lingkungan sekolah sebagai suatu lingkungan akademis serta memahami mekanisme yang berlaku di dalamnya.

Memperkenalkan dan menambah wawasan siswa baru dalam penggunaan sarana akademik yang tersedia di sekolah secara maksimal. Mengembangkan kemampuan intelektual, emosional, dan spiritual peserta didik baru. Memupuk semangat solidarits dan toleransi di antara sivitas akademika, dan menjalin keakraban, saling menghormati dan menghargai kepentingan sesama peserta didik.